FH UMM Gelar Stadium General, Ulas Eksistensi Living Law dalam Pembaharuan Hukum Nasional

Senin, 31 Oktober 2022 02:57 WIB   Laboratorium Hukum

Malang, 24/10/2022, Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang menyelenggarakan Stadium General dengan tema “Integrasi Nilai-Nilai Hukum Adat dalam Pembaharuan Hukum Nasional”. Penyelenggarakan Stadium General merupakan serangkaian kegiatan pada mata kuliah Studi Klinis yang wajib ditempuh oleh mahasiswa Fakultas Hukum semester 7 atau mahasiswa Tahun Akademik 2019. Selain dihadiri oleh mahasiwa, kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran dekanata Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang dan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang, Dr. Tongat, S.H., M.Hum.

Pada kegiatan tersebut dihadirkan seorang pemateri Prof. Dr. I Nyoman Nurjaya, S.H., M.S merupakan Guru Besar Universitas Brawijaya, Malang yang mengulas lebih detail mengenai integrasi nilai-nilai hukum adat dalam pembaharuan hukum nasional secara general. Ulasan tema pada Stadium General tersebut ditujukan dan dijadikan bekal para mahasiswa sebelum nantinya melakukan penelitian atau riset terhadap hukum adat pada wilayah provinsi Bali.

“Keberadaan hukum adat atau biasa disebut living law merupakan legal plurality yang berasal dari kemajemukan pranata hukum dalam masayarakat, kesatuan masyarakat hukum adat dan memiliki karakter atau corak masing-masing pada wilayah hukum adat tersebut”, ujar Prof. I Nyoman dalam pembuka penyampaian materi.

Melalui kegiatan ini diharapkan mahasiswa memiliki pemahaman mengenai nilai-nilai hukum adat yang nantinya sebagai salah satu bahan untuk melakukan penelitian.(da)

Shared: