Malang (19/3/2023) - Laboratorium Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang telah melaksanakan diklat hari kedua. Diklat hari kedua ini dilaksanakan di Desa Wisata Alam Taman Dolan yang terletak di Jalan Raya Pandanrejo No. 308, Bumiaji, Koa Batu. Kegiatannya dilaksanakan dengan kegiatan-kegiatan outbound yang mana pelaksanaannya difasiliatori oleh Taman Dolan Group sendiri. Pelaksanaan outbound ini merupakan pelatihan yang dirancang untuk membangun jiwa kepemimpinan dan teamwork untuk individual di dalam suatu organisasi, wadah untuk menganalisa, perencanaan strategi, komunikasi yang efektif, dan mengebangkan diri yang dibutuhkan dalam bekerja. Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kemampuan bekerja secara kolektif dan merekatkan persaudaraan antar anggota Laboratorium Hukum Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang.
Taman Dolan Group menyiapkan permainan-permainan dalam outbound yang dilakukan di luar ruangan seperti fun games, flying fox, river tubing, yang mana memiliki manfaat beragam. Mulai dari mengasah kemampuuan motorik, kekompakan, ketangkasan, rasa ceria, senang, hingga saling kenal dan dekat, karena dilakukan secara berkelompok. Melihat pentingnya tujuan kegiatan ini bagi peserta diklat yang diikuti oleh Asisten, Asisten Muda, Instruktur, dan Kepala Laboratorium Fakultas Hukum UMM menerapkan kegiatan outbound tersebut. Harapan dilaksanakannya diklat hari kedua ini dengan kegiatan outbound, para keluarga besar Laboratorium Fakultas Hukum UMM mampu mengimplementasikan nilai-nilai filosofi yang tekandung dalam permainan-permainan yang telah disisipkan oleh Taman Dolan Group dalam pelaksanaan kegiatan di Kampus. (ea)